Berbagai Hal yang Perlu Anda Ketahui Tentang JR Central Pass

Kalau mau jalan-jalan keliling Jepang, terutama Jepang bagian tengah, pakailah Tiket jr central pass. Hanya satu kali beli pass, klean dapat menaiki seluruh jenis kereta dari JR Central. Tak hanya itu, tiket tersebut juga berlaku pada bus dan juga kapal feri. Terdapat ragam pilihan tiket pass yang dapat kalian beli dengan harga terjangkau sesuai keperluan perjalanan klean.

Eh, yuk kita simak sejarahnya dulu. Biar kita lebih paham tetang JR Central Pass.

Sejarah JR Central Pass

JR Group atau Japan Railways membuat JR Central dengan tujuan untuk melayani operasional jasa kereta api di area Jepang Tengah. Terutama di wilayah Nagoya atau Chubu. Nama resmi dari anak perusahaan ini yaitu Central Japan Railway Company. Bila dalam bahasa Jepang Railways ini disebut Tokai Ryokaku Tetsudo Kabushiki-gaisha, singkatnya JR Tokai.

Dari sejarah perusahaan kereta bagian tengah Asal Jepang ini berdiri sembari proses pecahnya perusahaan kereta api pemerintah Jepang. Dimana Japan National Railways pada tanggal 1 April 1987 memegang operasional. Namun diambil alih JR Central pada Oktober 1991 untuk operasional Tokaido Shinkansen.

Bulan Maret 1998 JR Central pun membuka beberapa stasiun di jalur Tokaido Shinkansen yang diketahui sebagai rute kereta cepat tertua di dunia. Sejurus dengan itu, JR Central membangun anak perusahaan JR tokai sebagai layanan operasional bus kota.

Hingga kini Tokaido Shinkansen adalah jalur kereta cepat tersibuk di Jepang dan bahkan dunia. Maksimal kecepatan kereta ini bisa mencapai 285 kilometer per jamnya. Sistem kecepatannya ini membuat perjalanan Tokyo ke Osaka hanya memakan waktu 2 jam 22 menit saja dengan memakai KA Nozomi.

Kebijakan Dalam Japan Railways Central Pass yang Perlu Diketahui

  • Tiket Pass ini digunakan untuk akses naik bus dan kereta di area Chubu, Nagoya, Jepang Tengah. Satu tiket hanya dipakai untuk orang yang namanya di dalam tiket.
  • Jangka waktu penggunaan tiket sesuai dengan periode dibelinya tiket. Adapun durasi waktu pemakaian yakni 3 dan 5 hari beruntun. Tiket ini berlaku terhitung tanggal kunjungan yang dipilih ketika beli Central Pass.
  • untuk penukaran tiket dapat alian lakukan di bandara dan stasiun kereta tepatnya di kantor JR Exchange Office.
  • Sebelumnya pastikan kalian telah memperoleh Exchange Order untuk pembuktian saat penukaran tiket. Ketika menukar di tempat redeem tunjukkan Exchange Order, visa temporary visitor dan Paspor kalian.
  • Tiket ini Hanya dapat digunakan bagi pemegang visa kunjungan sementara saja. untuk itu tak lupa meminta cap temporary visitor pada paspor kalian di bandara Jepang oleh petugas imigrasi.
  • Jelajahi Destinasi Wisata Jepang dengan JR Central

    1. Gunung Fuji
    2. Tak akan lengkap apabila kalian berlibur ke Jepang jika belum menengok gunung yang menjadi ikon populer di negeri sakura ini. Umumnya Gunung Fuji ramai dikunjungi pendaki di bulan Juli sampai pertengahan September. Adapun spot yang akan kalian dilihat yakni Danau Kawaguchi yang terletak di kaki gunung, pemandangan alam yang ditawarkan begitu mempesona.

    3. Gero-onsen
    4. Tempat ini telah dikenal sebagai salah satu pemandian air panas yang terbaik di negeri sakura ini. Pengunjung akan dimanjakan dengan berendam dari mata air alami pada kolam berbatu yang begitu segar. Air hangat Gero-onsen ini dipercaya masyarakat setempat berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit saraf dan motorik, rematik, dan untuk hilangkan keletihan. Untuk mencapai area tersebut gunakan JR Central Takayama Hokuriku.

    5. Shirahama
    6. Keindahan dan kesegaran alam di Jepang tidak hanya dari Gunung Fuji ataupun bunga sakura. Cobalah untuk menikmati pesona pasir putih yang panjangnya hingga 640 meter di Shirahama, Jepang. Selain menyaksikan suasana tropical pantai kalian juga dapat berinteraksi dengan hewan-hewan yang ada di Adventure World.

    7. Numazu Port
    8. Ingin mencicipi kesegaran sushi khas Jepang langsung dari area Pelabuhan Numazu. Tempat tersebut tak hanya berfungsi untuk bersandarnya kapal, namun Numazu Port merupakan tempat surga kuliner Jepang. Destinasi wisata ini selalu menjadi tempat incaran para wisatawan yang ingin mencoba ikan kering khas Numazu atau sushi. Ada juga turis yang sengaja berkunjung untuk berburu souvenir murah.

    Jika kalian telah memiliki jadwal liburan untuk destinasi Jepang bagian tengah, ada baiknya kalian memanfaatkan tiket JR Central Pass. Selain harganya terjangkau, kalian bisa melakukan perjalanan secara teratur sesuai destinasi yang ingin dikunjungi.

2 Comments

Komen yuk kak!